Review Wedding: Suvenir


SUVENIR
PERNAK-PERNIK NANITA

                Senang sekaliiii, bisa berbagi suvenir dengan para tamu yang datang di syukuran pernikahan kami berdua. :) Dari dulu saya ingin memberi kenang-kenangan pernikahan yang dibuat oleh usaha jahit-menjahit mama saya. Yup, mama saya memang suka menerima pesanan suvenir pernikahan, terutama yang terbuat dari bahan dasar kain (dompet, tas, tempat tissu, dsb).
                Saya ingin memberikan suvenir yang berguna, awet, dan dapat dipakai oleh penerimanya. Langsung terpikir oleh saya untuk menjadikan tote bag sebagai suvenir. Karena tema resepsi ini hijau dan bertempat di kebun, saya jadi berpikir untuk bahan kainnya nanti bunga berwarna-warni. Nah, kebetulan di toko kain, motif bunga-bungaan memang banyak banget dan warna-warnanya bikin ngiler. Pas ke Tanah Abang buat beli bahan, langsung kepengennya beli semua bahan yang lucu-lucu itu. :) Oya, selain motif bunga, juga ada motif kupu-kupu. Makin pas, deh, sama temanya. Hihihi…





                  Oya, selain tote bag, suvenir di pernikahan ini juga ada tas serut buatan Nanita juga dan pouch. Khusus untuk pouch ini disumbang oleh teman mama yang punya usaha jahit-menjahit juga, Citra Embroidery. Terima kasih banyak Tante :D *Happy* 


                Kalau ada yang mau memesan suvenir berbahan kain-kain lucu, bisa langsung kirim message ke saya, ya. :D

Pernak Pernik Nanita
Ibu Susilo
Komplek PU No. 7 Bedahan Sawangan
Depok 16519
Telp.  0815 8604 5252 / 0817 2393 630

*Photos by me and Kebon Foto 43 (www.kebonfoto43.com)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

domba kapas

Griya Sastrowardoyo

Pasar Beringharjo