Boo's Talk: Boo dan Bubuy Kaccangg
Pagi itu di mobil dalam perjalanan ke rumah mertua dan daycare untuk menitipkan Boo, tiba-tiba aja Boo berkata "bubuy kaccangg...." Hee, saya pun jadi heran banget dibuatnya. Ini bocah gembil dari mana ya tau-taunya ada bubur kacang. Sepanjang perjalanan belum lewat tempat jualan bubur kacang dan kalau lewat pun saya juga enggak pernah bilang ke dia itu tempat jualan bubur kacang. Hoo, iya. Pernah duluuu banget tapi, udah beberapa bulan yang lalu saya ingat Boo pernah ditawarin sama Eyangnya bubur kacang ijo ketan item. Eh, tapi dia enggak suka. Cuma icip sedikit, setelah itu blas nggak mau lagi. Mungkinkah ingatannya tentang bubur kacang yang pernah dia makan itu muncul di kepalanya tiba-tiba? Mungkinkah....? Mungkinkaaah....? :D Pagi berikutnya dan berikutnya dan berikutnya, Boo mengulang hal yang sama. Dia selalu berkata "bubuuyy kacccaaanggg". Nah, disinilah saya baru ngeh! Boo selalu berkata itu setiap melewati pos satpam di depan komplek perumahan kami....